Perusahaan Anda mau Ikut TENDER Pengadaan Barang dan Jasa?

Kartu Tanda Anggota (KTA) & Sertifikasi Badan Usaha (SBU) KADIN diperlukan untuk pemasokan barang dan jasa pemerintah/swasta

Kami membantu registrasi dan sertifikasi perusahaan anda yang bergerak di bidang penyedia barang ataupun jasa, agar dapat memenuhi persyaratan ikut tender dan siap menjalankan proyek-proyek di Pemerintahan maupun proyek swasta.

Sekilas Tentang KADIN Indonesia

Kadin Indonesia dibentuk pada 24 September 1968 dan ditetapkan dengan Undang Undang Nomor 1 Tahun 1987 sebagai satu-satunya induk organisasi dunia usaha baik di bidang usaha negara, usaha koperasi dan usaha swasta.

Kadin Indonesia memiliki jaringan bisnis yang mencakup hingga Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia, menaungi asosiasi-asosiasi bisnis dari berbagai sektor usaha.

Jaringan kontak bisnis Kadin yang luas menjadikan Kadin sebagai mitra yang sangat menarik dan strategis untuk kegiatan bisnis, perdagangan, dan investasi.

Visi Kami

Menjadikan Kadin Indonesia sebagai pilihan pertama dan utama dalam mewakili suara dan kepentingan dunia usaha dan seluruh pemangku kepentingan, berkaitan dengan pembuatan dan implementasi kebijakan ekonomi di seluruh Indonesia.

Misi Kami

  • Menciptakan struktur dan komposisi organisasi Kadin Indonesia yang kuat di pusat dan daerah sehingga menjadi mitra yang strategis dan efektif bagi pemerintah dan dunia usaha.
  • Membangun reputasi dan kemandirian Kadin Indonesia sebagai sebuah organisasi dunia usaha yang ternama dari segala aspek: institusi, keuangan, kepemimpinan, pelayanan masyarakat, dukungan politik, dan kerja sama internasional.
  • Pemberdayaan anggota, stakeholders, sumber daya, dan pembiayaan untuk mempercepat program re-industrialisasi nasional, melahirkan local champion yang berdaya saing global.
  • Mengembangkan kerjasama dengan komunitas bisnis internasional yang paling relevan dan strategis dalam program re-industrialisasi nasional, peningkatan Foreign Direct Investment (FDI), ekspor, transfer pengetahuan dan teknologi yang signifikan.
  • Kadin Indonesia bersama serikat pekerja dan dunia pendidikan menciptakan sebanyak-banyaknya tenaga mumpuni siap pakai dengan kualifikasi internasional.
  • Kadin Indonesia bersama pengusaha kreatif menciptakan sebanyak-banyaknya inovasi dan teknologi siap pakai.
  • Menghimpun potensi sumber pendanaan dalam negeri dalam skala masif, berjangka panjang, dan signifikan dalam membangun industri di sektor-sektor yang paling strategis, yaitu pangan, perumahan, infrastruktur, energi, dan lainnya.

Frequently Asked Questions

KTA Kadin dan KTA Asosiasi terkait bidang berlaku selama 1 (satu) tahun per 31 Desember tiap tahunnya.
Sertifikat Badan Usaha Non Konstruksi adalah dokumen resmi yang diberikan kepada badan usaha yang bergerak di sektor non konstruksi untuk membuktikan kompetensi dan legalitas operasionalnya.
Pendaftaran KTA KADIN dapat dilakukan melalui Sbunonkonstruksi.com
Badan usaha yang bergerak di bidang non konstruksi dan memenuhi persyaratan sesuai regulasi pemerintah berhak mendapatkan sertifikat ini.
Ya, terdapat biaya administrasi yang harus dibayar untuk mendapatkan KTA KADIN. Biaya ini bervariasi tergantung pada kategori usaha.
Proses pengurusan Sertifikat Badan Usaha Non Konstruksi biasanya memakan waktu antara 1 hingga 3 bulan, tergantung kelengkapan dokumen.
KTA KADIN diwajibkan bagi badan usaha yang ingin menjadi anggota KADIN dan memperoleh manfaat dari keanggotaan KADIN.
Dokumen yang diperlukan termasuk akta pendirian, NPWP, izin usaha, dan dokumen legal lainnya tergantung jenis usaha.
Manfaat KTA KADIN meliputi networking, akses ke pelatihan, konsultasi bisnis, serta peluang kerjasama dengan anggota KADIN lainnya.
Ya, Sertifikat Badan Usaha Non Konstruksi dapat diperpanjang dengan mengikuti prosedur yang ditentukan oleh lembaga pemberi sertifikasi.
Biaya pengurusan Sertifikat Badan Usaha Non Konstruksi bervariasi tergantung pada jenis usaha dan skala bisnisnya.
Ya, KTA KADIN berlaku secara nasional dan diakui di seluruh wilayah Indonesia.
Badan usaha harus mengajukan perpanjangan sertifikat sebelum masa berlakunya habis dengan melengkapi dokumen yang diperlukan.
Badan usaha non konstruksi adalah perusahaan yang bergerak di bidang selain konstruksi, seperti perdagangan, jasa, industri, dan lain-lain.
Hubungi Sbunonkonstruksi.com untuk mendapat bantuan perpanjanga KTA KADIN
Ya, Sertifikat Badan Usaha Non Konstruksi berlaku di seluruh Indonesia selama masa berlaku sertifikat masih aktif.
KTA KADIN dapat menjadi salah satu syarat keikutsertaan dalam beberapa tender pemerintah, tergantung ketentuan yang berlaku.
Sertifikat Badan Usaha Non Konstruksi dikeluarkan oleh lembaga sertifikasi yang telah ditunjuk oleh pemerintah sesuai dengan bidang usaha.
Syarat menjadi anggota KADIN antara lain memiliki badan usaha yang sah, membayar biaya keanggotaan, dan memenuhi persyaratan administrasi lainnya.
Keabsahan Sertifikat Badan Usaha Non Konstruksi dapat dicek melalui sistem online yang disediakan oleh lembaga sertifikasi terkait.
Ya, KADIN secara rutin menyelenggarakan pelatihan dan seminar yang dapat diikuti oleh anggota untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi bisnis.
Badan usaha yang tidak memperpanjang sertifikatnya dapat dikenai sanksi administratif dan tidak diizinkan untuk beroperasi secara legal.
KTA KADIN tidak dapat dialihkan ke badan usaha lain, karena terikat pada identitas dan legalitas badan usaha yang terdaftar.
Waktu yang dibutuhkan untuk memperoleh KTA KADIN berkisar antara 1 hingga 2 minggu, tergantung kelengkapan dokumen.
Sertifikat ini diwajibkan bagi badan usaha tertentu yang bergerak di bidang yang diatur oleh pemerintah untuk memastikan legalitas dan standar operasional.
Tidak ada batasan jenis usaha, selama badan usaha tersebut sah secara hukum dan memenuhi syarat administrasi, maka bisa menjadi anggota KADIN.
Ya, KTA KADIN harus diperbaharui setiap tahun sebelum masa berlaku habis pada 31 Desember.
Ya, sertifikat ini dapat digunakan sebagai salah satu syarat keikutsertaan dalam lelang atau tender proyek non-konstruksi.
Penggantian data KTA KADIN dapat dilakukan dengan mengajukan permohonan perubahan data melalui kantor KADIN setempat atau melalui sistem online.
Jika KTA KADIN hilang, Anda dapat mengajukan permohonan penggantian dengan melampirkan laporan kehilangan dari kepolisian dan dokumen pendukung lainnya.
Sangatlah mudah, perusahaan akan dinilai dari tingkat kualifikasinya apakah masuk dalam kualifikasi kecil, menengah, atau besar sesuai dengan nilai kekayaan yang dimiliki perusahaan melalui laporan keuangan dan Nomor Induk Berusaha (NIB), lalu melampirkan seluruh legalitas perusahaan anda dan identitas penanggung jawab perusahaan serta dokumen administrasi lain yang harus dilengkapi akan dipandu oleh staff marketing kami.
Proses KTA Kadin ini hanya makan waktu 2-3 hari kerja saja setelah dokumen lengkap.